Kebijakan Privasi (Privacy Policy)

Dengan menggunakan layanan Dicoding Jobs, Anda memercayakan informasi Anda kepada kami. Kebijakan Privasi ini bertujuan untuk membantu Anda memahami data yang kami kumpulkan, alasan kami mengumpulkannya, dan hal yang kami lakukan dengan data tersebut. Ini penting; kami harap Anda meluangkan waktu untuk membacanya dengan saksama. Dengan menggunakan platform kami, Anda telah setuju dengan dokumen Kebijakan Privasi ini dan dokumen
Term of Service.

Informasi yang Kami Simpan

Terkait aktivitas Anda di platform kami, berikut contoh informasi yang kami kumpulkan.

  • Informasi personal yang Anda berikan.
    Kami dapat memperoleh dan menyimpan informasi yang Anda berikan ketika menggunakan platform kami. Informasi ini seperti data profil (yang sesuai dengan identitas KTP, SIM, Paspor, atau Kartu Keluarga, dan lain-lain), email, nomor telepon, dan informasi profil Anda lainnya. Kami juga menyimpan informasi yang telah Anda berikan dari akun Facebook/Google/Dicoding(.com) ketika menggunakan akun tersebut untuk masuk ke platform kami.
  • Informasi personal yang diperoleh secara otomatis.
    Kami juga menyimpan beberapa informasi yang berhubungan dengan aktivitas Anda selama menggunakan platform kami. Informasi ini diperoleh secara otomatis untuk membantu kami meningkatkan kualitas layanan kami kepada Anda. Informasi ini misalnya halaman yang Anda buka, waktu aktivitas, dan alamat IP dari media yang Anda gunakan.
    Penggunaan Cookies.
  • Platform kami menggunakan cookies.
    Cookies adalah data yang dikirimkan dari situs kami ke browser Anda dan disimpan di hard-drive komputer Anda. Kami menggunakan cookies untuk menyimpan beberapa data identifikasi dengan tujuan meningkatkan kualitas pelayanan yang platform kami berikan pada kebutuhan Anda. Anda dapat memerintahkan browser untuk menangkal penggunaan cookies dari platform kami. Namun, hal tersebut dapat berakibat tidak berfungsinya sebagian fitur yang kami tujukan pada Anda sebagai pengguna.

Bagaimana Kami Menjaga Keamanan dari Informasi

Kami berkomitmen untuk menjaga semua informasi yang kami peroleh agar tetap aman. Untuk melakukannya, kami telah menggunakan beberapa teknologi dan praktik keamanan untuk membantu kami mengamankan informasi, misalnya seperti berikut.

  • Kami menyimpan data sensitif pengguna dalam bentuk terenkripsi dan pertukaran informasi dalam sistem kami menggunakan jalur yang aman.
  • Kami melakukan audit keamanan secara rutin untuk memastikan sistem kami tetap aman.
  • Melakukan monitoring pada setiap aktivitas mencurigakan yang dapat membahayakan sistem.
  • Menerapkan security policy yang membatasi hak akses dan pakai terhadap data.

Namun, tidak ada transmisi data melalui internet yang benar-benar aman, jadi kami tidak dapat menjamin keamanan informasi yang kami peroleh. Jika Anda menggunakan platform kami, Anda pun turut bertanggung jawab untuk melakukan tindakan pengamanan pada akun Anda.

Bagaimana Kami Menggunakan Informasi di Atas

Kami menggunakan informasi yang dikumpulkan dari semua layanan kami untuk beberapa hal, antara lain:

  • untuk pengoperasian layanan harian yang diberikan kepada Anda;
  • untuk membantu Anda menemukan pekerjaan yang sesuai dengan Pemberi Kerja dan untuk membantu Pemberi Kerja menilai kesesuaian kandidat untuk lowongan pekerjaan dalam lingkup pekerjaan dan industri yang luas;
  • untuk menangani dan menindaklanjuti pertanyaan, permintaan, dan keluhan dari Anda;
  • untuk memverifikasi identitas Anda dalam iklan, materi, representasi, pesan, pandangan atau komentar yang ditempatkan atau informasi lain semacam itu;
  • untuk mengidentifikasi siapa yang melihat Informasi yang ditempatkan di Dicoding Jobs;
  • untuk memfasilitasi Dicoding Jobs dan/atau afiliasinya dalam menggunakan data pribadi Anda demi tujuan yang berkaitan dengan penyediaan layanan yang ditawarkan oleh Dicoding Jobs;
  • untuk memasok, memelihara, melindungi, menyempurnakan, mengembangkan layanan baru, serta untuk melindungi Dicoding Jobs dan pengguna kami;
  • untuk tujuan selain yang disebutkan di atas yang terkait dengan penyediaan produk dan/atau layanan Dicoding Jobs dan/atau afiliasinya; dan
  • kami juga menggunakan informasi ini untuk menawarkan layanan yang sesuai dan relevan dengan Anda.

Sebelum menggunakan Dicoding Jobs atau mengungkapkan informasi atau data apa pun di Dicoding Jobs, jika Anda masih di bawah umur di yurisdiksi tempat Anda tinggal, Anda harus meminta persetujuan sebelumnya dari orang yang bertanggung jawab sebagai orang tua untuk Anda, misalnya orang tua atau wali. Jika Dicoding Jobs memerlukan penggunaan data pribadi Anda untuk tujuan selain yang ditetapkan di atas, kami akan meminta persetujuan Anda untuk hal yang sama. Jika Anda masih di bawah umur, persetujuan yang ditentukan harus diberikan oleh orang tua atau wali Anda.

Apakah Dicoding Jobs akan Membagikan Informasi yang Diperolehnya?

Kami tidak memberikan informasi pribadi dengan perusahaan, organisasi, dan individu di luar Dicoding Jobs, kecuali salah satu keadaan berikut berlaku.

  • Dengan persetujuan Anda.
    Jika ada keperluan membagi informasi pribadi Anda dengan perusahaan, organisasi, dan individu di luar Dicoding Jobs, kami tentu akan meminta dan mendapatkan persetujuan Anda terlebih dahulu. Kami memerlukan persetujuan keikutsertaan tersebut khususnya untuk berbagi informasi pribadi yang sensitif, seperti alamat email atau nomor telepon.Dengan mendaftar atau menggunakan layanan Dicoding Jobs, Anda memberi Persetujuan kepada Dicoding Jobs dan/atau perusahaan grup Dicoding untuk mengungkapkan data pribadi Anda kepada penyedia atau agen layanan pihak ketiga perusahaan grup Dicoding dan/atau (baik di dalam/atau di luar Indonesia) untuk tujuan layanan Dicoding Jobs.
  • Untuk tujuan hukum.
    Kami akan memberikan informasi pribadi dengan perusahaan, organisasi, dan individu di luar Dicoding Jobs jika kami berkeyakinan dengan itikad baik bahwa akses, penggunaan, penyimpanan, atau pengungkapan informasi tersebut perlu untuk tindakan berikut:
    • Memenuhi hukum, peraturan, dan proses hukum yang berlaku atau permintaan pemerintah yang wajib dipenuhi.
    • Mendeteksi, mencegah, atau menangani pelanggaran potensial, penipuan, keamanan, atau masalah teknis.
    • Melindungi dari ancaman terhadap hak, properti atau keamanan Dicoding, pengguna kami atau publik.

Kami dapat membagikan informasi nonpribadi yang dapat teridentifikasi kepada publik dan mitra kami. Misalnya, kami dapat memberikan informasi secara publik untuk menunjukkan tren mengenai penggunaan umum atas pelayanan kami.

Apabila Dicoding Jobs terlibat dalam sebuah penggabungan, pengambilalihan, atau penjualan aset, kami akan tetap memastikan kerahasiaan informasi pribadi Anda dan memberi tahu pengguna yang terpengaruh sebelum informasi pribadi tersebut dialihkan atau menjadi subjek kebijakan privasi yang berbeda.

Dicoding Jobs mungkin menyediakan tautan ke situs web lain yang tidak dimiliki atau dikendalikan oleh Dicoding Jobs atau afiliasinya. Informasi dan data pribadi dari Anda dapat dikumpulkan di situs lain ini ketika Anda mengunjungi situs tersebut dan menggunakan layanan yang disediakan di dalamnya. Saat dan ketika Anda memutuskan untuk mengeklik iklan atau hyperlink apa pun di Dicoding Jobs yang memberi Anda akses ke situs lain, perlindungan informasi dan data pribadi Anda yang dianggap pribadi dan rahasia dapat diekspos di situs lain ini. Anda diingatkan bahwa Kebijakan Privasi ini tidak memberikan perlindungan terhadap informasi dan data pribadi Anda yang mungkin terekspos di situs lainnya selain Dicoding Jobs, dan Dicoding Jobs tidak bertanggung jawab atas praktik privasi situs lain tersebut. Anda sangat disarankan untuk merujuk ke Kebijakan Privasi situs lain tersebut sebelum menggunakan situs tersebut.

Penghapusan Data
Jika Anda ingin mengakses atau mengubah informasi dan data pribadi Anda, Dicoding Jobs dapat meminta Anda memberikan data pribadi untuk memverifikasi identitas Anda.

Anda berhak meminta kepada Dicoding Jobs untuk menghapus data akun Anda dengan cara berikut:

  1. Menggunakan email pada akun yang hendak dihapus.
  2. Kirim permintaan penghapusan data ke jobs@dicoding.com.
  3. Sertakan alasan penghapusan.

Dicoding Jobs akan melakukan penghapusan paling lambat 7×24 jam pasca permintaan ditindaklanjuti.

Kebijakan Privasi ini dapat berubah sewaktu-waktu secara sepihak, dengan atau tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

Versi: 3 April 2023